Kuitansi biaya pengobatan dan/atau perawatan, bila fasilitas pelayanan kesehatan yang digunakan belum bekerjasama
Dokumen pendukung lainnya apabila diperlukan
Formulir-formulir yang diperlukan untuk klaim BPJS Ketenagakerjaan dapat diunduh melalui laman formulir klaim BPJS Ketenagakerjaan atau diperoleh di kantor cabang BPJS Ketenagakerjaan terdekat.
Cara klaim BPJS Ketenagakerjaan
Setelah melengkapi syarat klaim BPJS Ketenagakerjaan di atas, berikut cara klaim BPJS Ketenagakerjaan untuk program JKK:
Mengisi formulir dan melengkapi dokumen pendaftaran kepesertaan.
Mengambil nomor antrian untuk klaim BPJS Ketenagakerjaan program JKK.
Dipanggil oleh petugas melalui mesin antrian.
Baca Juga: Cek Besaran Bantuan Beasiswa untuk Anak Peserta BPJS Ketenagakerjaan
Dilayani oleh petugas.
Menerima tanda terima klaim.
Melakukan penilaian kepuasan melalui e-survey.