GridStar.ID - Rumor perselingkuhan Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting memang sempat menghebohkan.
Walaupun keduanya memilih bungkam tak mengklarifikasi, gosip itu kini bak hilang terbawa angin.
Namun pada masanya, gosip ini begitu menghebohkan.
Tak jarang Raffi Ahmad dituding main serong hingga Ayu Ting Ting yang diserang begitu banyak warganet.
Rumor ini mulai berhembus ketika keduanya tergabung dalam satu program yang sama.
Bahkan sejak dari zaman Raffi Ahmad dan Yuni Shara pacaran, Ayu Ting Ting sudah getol dicap publik sebagai orang ketiga alias pelakor.
Ya, kedekatan sang biduan dengan Raffi Ahmad di dunia hiburan memang kerap kali menimbulkan kesalahpahaman.
Namun saat berada di layar kaca, Ayu Ting Ting sering dianggap bertingkah berlebihan dan menempel-nempel kepada suami Nagita Slavina.
Parahnya, kesalahpahaman ini membuat imej Ayu Ting Ting di mata publik jadi ternoda.
Konon kabarnya, kedekatan Ayu Ting Ting dengan Raffi Ahmad di layar kaca ini sampai membuat hubungan sang biduan dengan Nagita Slavina merenggang.
Kabar miring ini pun seolah diperkuat dengan sikap Nagita Slavina saat disinggung nama Ayu Ting Ting pada acara 'Rumah Seleb' yang tayang di kanal YouTube MNCTV pada 8 Juni 2020.
"Gue enggak tahu. Aku sih enggak kenal. Enggak tahu!" seru Nagita Slavina sampai dirinya mengangkat tangan saat disinggung nama Ayu Ting Ting oleh Boy William.
Namun siapa sangka, imej buruk Ayu Ting Ting sebagai orang ketiga sudah ada sejak Raffi Ahmad masih pacaran dengan Yuni Shara.
Dilansir dari pemberitaan NOVA pada 27 Oktober 2011 silam, kala itu Ayu Ting Ting diduga kuat menjadi penyebab retaknya hubungan Yuni Shara dan Raffi Ahmad.
Ayu Ting Ting bahkan sempat tertunduk meminta maaf di depan media atas candaannya yang dianggap berlebihan pada Raffi Ahmad.
"Mohon maaf sebelumnya sama teteh (Yuni) kalau saya suka ngeledek-ngeledek Raffi. Jadi hanya niat menghibur masyarakat, bercanda aja," ujar Ayu, saat ditemui di studio Dahsyat, Kebon Jeruk, Jakarta Barat dikutip dari NOVA.
Dalam pernyataannya, Ayu Ting Ting mengaku tak tahu kalau Yuni Shara dan Raffi Ahmad telah mengakhiri hubungan mereka.
Terlebih ketika dirinya disebut-sebut sebagai orang ketiga yang membuat Yuni Shara sampai panas hati.
"Masa sih. Apanya yang dicemburuin dari saya," ucapnya.
Kendati merasa bersalah dengan candaannya, Ayu Ting Ting menolak dituding menjadi penyebab kandasnya hubungan Raffi Ahmad dan Yuni Shara.
"Kalau saya kerja profesional saja. Kalau atasan (produser) suruh dekat dengan Raffi di atas panggung, masa saya mau nolak, itu kan perintah," beber Ayu Ting Ting.
(*)