GridStar.ID - Kini Indonesia harus dihadapkan dengan tatanan kehidupan yang baru setelah pandemi virus corona terjadi.
Era new normal sudah ada di depan mata, berbagai kebijakan pun dilakukan untuk mengatasi penyebaran virus corona yang masih terjadi di tanah air.
Para orang tua juga mulai dihadapkan dengan tantangan baru dalam mengasuh anak-anak mereka dengan kondisi baru.
Baca Juga: Yuk, Bekali Diri dengan Informasi dan Inspirasi Seputar New Normal dari IndonesiaTerhubung.id!
Hal ini disampaikan oleh Deputi Tumbuh Kembang Anak Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA), Lenny N Rosalin.
“Orang tua menghadapi beberapa tantangan baru seperti perubahan rutinitas yang signifikan, kesulitan interaksi, kesulitan psikososial dan ekonomi, manajemen emosi dan energi, ketidakpastian masa depan, serta adaptasi terhadap teknologi,” ujar Lenny dalam Webinar ‘Gembira Bersama Keluarga Melalui Komunikasi dan Pengasuhan Positif di Era New Normal’, (04/07).
Kerjasama yang baik antara orang tua dan anak pun harus dilakukan.
Melakukan diskusi dengan anak menjadi salah satu cara untuk agar orang tua bisa membangun relasi yang baik dengan anak.
Hal ini juga akan membuat suasana positif terbangun di dalam rumah.
Lenny juga memiliki tips agar orang tua bisa menjadi sahabat yang baik untuk anak.