GridStar.ID - Puasa merupakan ibadah yang wajib dilakukan setiap umat muslim di seluruh dunia.
Saat berpuasa seseorang tidak diperbolehkan makan dan minum mulai dari waktu fajar hingga waktu matahari terbenam.
Selain sebagai ibadah, ternyata puasa juga memiliki manfaat untuk kesehatan menurut sains.
Puasa sudah terbukti memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, dari penurunan berat badan bagi mereka yang memiliki berat badan berlebih, hingga efek pada fungsi otak yang lebih baik.
Melansir Healthline, Sabtu (02/05), berikut ini delapan manfaat puasa didukung oleh ilmu pengetahuan atau sains.
1. Puasa mengurangi resistensi insulin
Ada beberapa penelitian yang telah menemukan manfaat puasa dalam meningkatkan kontrol gula darah.
Puasa dianggap sangat berguna bagi mereka yang berisiko diabetes.
Faktanya, salah satu penelitian yang dilakukan terhadap 10 orang dengan diabetes tipe 2 menunjukkan puasa intermiten jangka pendek yang dilakukan secara signifikan dapat menurunkan kadar gula darah.