GridStar.ID - Pelajar, santri, mahasiswa hingga fresh graduate bisa mendapatkan kesempatan untuk menjadi peserta program magang di BUMN.
Diketahui, kementerian BUMN sedang membuka program Magang Generasi Bertalenta (Magenta) 2023.
Dengan program ini, peserta bisa menerapkan ilmu yang pernah didapatkannya selama menempuh pendidikan dan menerapkannya ke dunia kerja yang lebih profesional.
Peserta diharapkan bisa mendapatkan pengalaman berharga untuk bisa bekerja di dunia kerja yang sesungguhnya.
Kapan jadwal magang yang digelar oleh BUMN 2023?
Dikutip dari Kompas.com berikut ini jadwal pelaksanaan program magang BUMN 2023, mulai dari pendaftaran hingga pengumuman peserta:
Jadwal registrasi/pendaftaran peserta
16-22 Januari 2023
Adapun proses pendaftaran bisa dilakukan melalui laman magenta.fhcibumn.com.
Jadwal seleksi dan pengumuman peserta
23-27 Januari 2023
Peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan peluang mengembangkan soft skill dan hard skill.