Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Curhat Dokter Penyintas Covid-19 yang Merasa Bersalah Pada Keluarga dan Teman, Hingga Jengkel Lihat Warga Tak Takut Corona: Kayak Enggak Ada Takut-Takutnya

Yunus - Jumat, 04 September 2020 | 13:02
Curhat dokter penyintas Covid-19 yang jengkel saat melihat warga yang tak takut corona
KOMPAS.COM

Curhat dokter penyintas Covid-19 yang jengkel saat melihat warga yang tak takut corona

“Bangsal isolasi penuh. Mau ngerujuk pasien covid pro HCU. Malam ini udah ngehubungin DUA PULUH SATU RS rujukan dan semua full. Buat yang mau jalan2/nongkrong2, think carefully,” twit dia pada 27 Agustus 2020 lalu.

Wanita yang berprofesi sebagai dokter umum ini mengaku heran. Mengapa tidak ada yang takut akan bahaya Covid-19.

Padahal, sudah banyak tenaga kesehatan yang berguguran karena Covid-19, karena merawat mereka-mereka yang awalnya abai dan tak peduli dengan virus bernama resmi SARS-CoV-2.

Baca Juga: Tangani Pasien Covid-19 Sejak Awal Pandemi, Perawat Ini Sempat Jalani Isolasi Mandiri Hingga Terkena PHK: Saya Terkena Efisiensi

“Kenapa ya, kok kayak enggak ada takut-takutnya. Saya heran,” kata dia saat dihubungi Selasa (1/9).

Disa sendiri tak mau jadi pasien positif Covid-19 untuk kali kedua. Iya, dia sempat dinyatakan positif Covid-19 pada pertengahan bulan Juli lalu.

Bukan karena berkeliaran dan jalan-jalan keluar rumah, Disa positif Covid-19 karena tugasnya yang berkutat di rumah sakit, membantu para pasien.

Baca Juga: Ekspresi Perawat Rumah Sakit Jadi Sorotan Saat Seorang Perempuan yang Akan Melahirkan Pergoki Suaminya Temani Selingkuhan yang Juga Bersalin di Tempat yang Sama

Konsuekuensi itu diakui Disa, dia menerima dengan lapang dada. Kala itu, di tengah kesibukannya sebagai dokter umum di rumah sakit swasta, Disa mendadak mengalami gejala yang tak wajar.

Dia menerka ini adalah gejala yang selaras dengan Covid-19. Swab test dia lakukan demi memastikan kondisi kesehatan.

Ternyata benar, Disa postif Covid-19. Ketika tahu berstatus positif Covid-19, Disa mengaku tak kaget.

Baca Juga: Bidan dan Perawat Disekap di Angkot 4 Jam, Uang di ATM Dikuras Hingga Diancam Dibunuh, Tapi Merasa Masih Temukan Kejanggalan: Saya Kayak Pengin Tertawa

Source :Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x