Follow Us

Peserta Kartu Prakerja Wajib Tahu, Insentif Bisa Batal Cair Gara-Gara Hal Ini

Rahma - Rabu, 22 Maret 2023 | 20:00
Ilustrasi Kartu Prakerja
Kompas.com

Ilustrasi Kartu Prakerja

Jika melebihi batas waktu tersebut dan membeli pelatihan, Kartu Prakerja kamu akan dinonaktifkan/dicabut kepesertaannya.

Kamu bahkan tidak dapat mengikuti kembali program Kartu Prakerja. "Saldo bantuan pelatihanmu juga akan hangus dan akan dikembalikan ke rekening negara," tulis @prakerja.go.id.

Sebagai informasi, setiap peserta akan diberikan saldo pelatihan sebesar 3,5 juta. Maka, jangan lupa untuk membeli pelatihanmu.

Kamu bisa membeli pelatihan yang diikuti secara online, offline, atau hybrid (online dan offline).

Kamu bahkan bisa membeli pelatihan lebih dari satu, asalkan sudah menyelesaikan pelatihan pertama dan mengisi rating ulasan.

Setelah kamu menentukan membeli pelatihan yang sesuai dengan minatmu, jangan lupa untuk mengikutinya sesuai jadwal yang ditentukan.

Ingat pula bahwa mengikuti pelatihan tidak bisa diwakilkan.

"Ikuti pelatihan sendiri tanpa diwakilkan. Yang mendaftar harus sama dengan orang yang mengikuti pelatihan," tulis postingan Instagram Kartu Pra Kerja.

Pastikan kamu mengikuti pelatihan sesuai ketentuan agar tidak gagal. Pelatihan yang kamu ikuti akan gagal apabila tidak menyalakan kamera saat pelatihan online.

Lembaga pelatihan bakal melakukan absensi terhadap peserta.

Baca Juga: Sudah Dimulai Sejak 20 Maret, Perhatikan 5 Syarat Ini Jika Ingin Dapat Subsidi Motor Listrik

Namun, jika kamu mematikan kamera, maka kamu akan dianggap tidak hadir dalam pelatihan.

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular