Disinggung soal restu, Krisdayanti hanya tertawa dan tak menjawab secara gamblang merestui atau tidak pernikahan putrinya.
"Loh ini yang ngomong siapa (tidak direstui)?," ungkapnya seraya tertawa.
Meski tidak menegaskan merestui atau tidak, Krisdayanti memastikan akan terus mendoakan putrinya untuk semua keputusannya.
"Ya didoakan saja, daaah makasih ya," ujar Krisdayanti.
Beda dari Krisdayanti, Atta Halilintar justru sudah berulang kali meyakinkan Ashanty bahwa ia ingin menikahi Aurel.
Dilansir dari YouTube The Hermansyah, Sabtu (13/02), Atta Halilintar mulanya ditanya alasan memutuskan untuk segera menikahi Aurel.
"Kalau aku tuh udah pengen nikah dari tahun lalu sebenernya kalau aku menunggu ini menunggu itu, kayaknya gak akan terjadi deh terlalu lama juga gak bagus karena aku tuh dari dulu gak pernah diajarin pacaran, walalu kita udah tunangan itungannya bukan nikah," ungkap Atta Halilintar.
Kemudian, Ashanty pun bertanya apakah Atta sudah yakin akan menjadikan Aurel Hermansyah sebagai seorang istri.
"Terus kamu yakin, Aurel untuk menjadi istri?" tanya Ashanty.