GridStar.ID - Dewi Perssik beberapa waktu lalu mengungkapkan kegeramannya karena fotonya digunakan tanpa izin oleh dr Richard Lee.
Dewi Perssik mengungkapkan kekesalannya tersebut melalui unggahan instagram pada Jumat (12/02).
Pedangdut tak terima jika fotonya dijadikan konten youtubenya.
Perempuan yang kerap disapa Depe tersebut juga tak terima jika dokternya dijatuhkan dengan konten yang dibuat Richard Lee.
"Halo dokter terhormat @dr.richard_lee Kalo anda merasa dokter yg paling hebat, ya buktikan saja dipasien2 anda sendiri..jangan menjatuhkan dokter lain atau siapalah yg dokter2an,
apalagi memasang foto saya untuk dijadikan konten yang belum tentu kebenarannya ,saya tidak pernah melakukan treatment dgn org yg anda sebut di konten anda," tulis Dewi Perssik.
Lebih lanjut Dewi Perssik meminta agar Richard Lee harus meminta izin dan mengonfirmasi kebenarannya sebelum mengungkapkan sesuatu.
"jgn asal comot berita dan tidak konfirmasi dgn sy atw minta ijin ke saya langsung., bukan kapasitas anda juga khan menyebut product jelek atau buruk, sy rasa itu bukan ranah anda.
Sudah ada orang yg lebih profesional untuk mengecek setiap produk," jelas Dewi Perssik.
Dewi Perssik juga mengungkapkan dirinya selalu melakukan pengecekan BPOM sebelum menerima endorse skin care dan klinik kecantikan.
Terkait hal tersebut, akhirnya Richard Lee mengucapkan permintaan maafnya melalui kolom komentar instagram Dewi Perssik.
Ia mengungkapkan permintaan maaf serta memperbaiki konten video YouTubenya dengan memburamkan foto yang ditampilkan.
"Saat di video sy tdk mengucapkan nama, namun pihak editor mengedit dg memasukkan link berita. Link tsb msh aktif, dan jg ada dtayangkn di video yt lain. Namun tetap tgg jwb sy.," ujar Richard Lee.
"Dg segala kerendahan hati, Mohon maaf atas ketidak nyamanan nya. Kmrn malam gambar tsb sdh d bluR," sambungnya.
Menanggapi hal tersebut, Dewi Perssik langsung memberikan reaksinya.
Istri dari Angga Wijaya itumemaafkan sang dokter dan berharap agar kejadian ini tidak terulang lagi.
"Sama2 dokter dg kerendahan hati saya maafkan dan saya pun meminta maaf harus klarifikasi lewat media ini," ujar Dewi Perssik.
"Semoga hal ini tidak terulang kembali ya dokter," sambungnya.
(*)