GridStar.ID - Beberapa hari ini nama idol KPOP Irene Red Velvet jadi sorotan publik.
Hal ini disebabkan berita tentang dirinya yang dituding memiliki sikap buruk pada seorang stylist.
Bahkan, stylist ini mengungkap lewat unggahan suara saat Irene marah.
Unggahan di media sosial tentang sikap kasar Irene itu seperti mendapat persetujuan dari banyak orang yang mengaku pernah bekerja dengan Irene.
Beberapa orang bahkan mengaku melihat dan merasakan sendiri perilaku tidak disangka dari Irene tersebut.
Tidak lama setelah unggahan stylist itu viral, Irene mengakui perbuatannya dan meminta maaf secara terbuka.
Agensinya, SM Entertainment, juga memberi pernyataan serupa.
Setelah permintaan maaf itu, beberapa pihak seperti penata rias, penari latar, hingga koreografer yang cukup lama bekerja dengan Red Velvel angkat bicara.
Mereka membela Irene dan membantah tudingan Irene adalah orang yang tidak menyenangkan dan kasar.