GridStar.ID - TikTok menjadi aplikasi yang digemari banyak orang saat ini.
Banyak orang mencoba berkreasi untuk mencuri perhatian lewat konten yang diberikannya.
Namun, tak jarang konten yang disajikan seseorang itu membuat orang lain tersinggung dan berujung ke polisi.
Hal inilah yang dialami seorang pemuda yang membuat konten yang dianggap melecehkan rumah ibadah umat Islam.
Di media sosial viral sebuah video TikTok memperlihatkan masjid di Jalan Pajagalan, Kota Bandung, Jawa Barat yang seakan memutar musik kencang.
Video tersebut merupakan hasil rekayasa dari mahasiswa dengan inisial KW (19).
Ia mengedit video yang diunggahnya seakan ada keramaian di masjid tersebut.
Karena kejadian tersebut, Irfan Hakim pun memberi tanggapannya dan kesal dengan tindakan dari KW itu.
Melalui Youtube deHakims pada Senin (05/10) Irfan menumpahkan seluruh kekesalannya akibat konten tersebut.