Follow Us

Lagi, Pengemudi Ojol Ditipu Antar 14 Porsi Ayam Geprek ke Rumah Kosong dan Kehujanan, Tabungan di ATM Ikut Terkuras, Hingga Mengaku Ikhlas: Yang Penting Bisa Kerja dan Sehat Terus

Yunus - Senin, 28 September 2020 | 11:15
Pengemudi ojol ditipu pesanan 14 porsi ayam geprek, hingga kehujanan dan tabungan di ATM terkuras.
KOMPAS.COM

Pengemudi ojol ditipu pesanan 14 porsi ayam geprek, hingga kehujanan dan tabungan di ATM terkuras.

GridStar.ID – Pelaku penipuan benar-benar tak pandang bulu, pengemudi ojek online (ojol) dengan pendapatan terbatas pun jadi sasaran.

Seperti yang dialami pengemudi ojol, yang ditipu untuk mengantarkan pesanan 14 porsi ayam geprek ke rumah kosong.

Ternyata pesanan yang diantarnya sambil kehujanan itu malah membuatnya merugi.

Baca Juga: Surati Pelanggan dan Kembalikan Kelebihan Uang ke Pelanggan, Driver Ojol Ini Malah Menangis Saat Terima Telepon dari Grab, Kenapa?

Seperti dilansir dari Kompas.com, pengemudi ojol kurang mujur itu bernama Audy Hamdani (59), asal Tlogosari Kulon, Kecamatan Pedurungan, Kota Semarang.

Dia mendapatkan order fiktif dan uang tabungannya ludes dikuras seorang penipu. Dalam satu hari itu, Audy merugi ratusan ribu rupiah.

Padahal, dia biasanya hanya memeroleh pendapatan Rp30.000 hingga Rp70.000 jika orderannya ramai.

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Diantar Sesama Pengemudi Ojol, Jenazah Driver Ini Ternyata Positif Corona Usai Dimakamkan Secara Normal Tanpa Prosedur Keamanan Covid-19

Kisah bermula saat Audy mendapatkan pesanan 14 bungkus ayam geprek dan minuman dengan harga Rp315.000.

Meski kondisi hujan, dia tetap berusaha sesegera mungkin mengantarkan makanan ke Jalan Taman Blimbing, Peterongan, Semarang Selatan.

Audy kebingungan lantaran setelah sampai di alamat yang dituju, ternyata rumah itu tak berpenghuni.

Baca Juga: Sudah Jauh-Jauh Antarkan dari Bandung Sampai Subang, Pengemudi Ojol Tak Sadar Penumpangnya Sudah Meninggal 4 Tahun Lalu, Risa Saraswati: Saya Merinding

Source : Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya

Latest