GridStar.ID - Penemuan vaksin covid-19 hingga kini masih terus dilakukan sejumlah perusahaan farmasi.
Beberapa calon vaksin covid-19 sudah menjalani fase uji coba.
Namun, perusahaan obat asal Swiss ini justru mengungkapkan telah membuat produk yang mambut membantu kesembuhan pasien covid-19.
Melansir dari Al Jazeera, Sabtu (19/9/2020), klaim tersebut merupakan hasil penelitian besar pertama yang diamati pada orang-orang hispanik dan orang-orang berkulit hitam.
Dalam penelitian itu, Roche menguji tocilizumab, yang kini dijual dengan nama Actemra dan RoActemra untuk mengobati radang sendi atau rheumatoid athritis dan beberapa penyakit lainnya.
Meski belum ditinjau ilmuwan-ilmuwan independen, Roche menyatakan akan segera mempublikasikan hasil lengkap dari studi ini.
Selain itu, mereka berencana berbicara dengan pihak yang berwenang untuk tahap selanjutnya.
Pemberian obat dilakukan melalui IV atau intravena, yaitu metode pemberian obat dengan injeksi atau infus dengan intravena.
Obat yang diuji tersebut berkerja memadatkan protein yang disebut sebagai interleukin-6, yang sering ditemukan secara berlebih pada pasien virus corona.