GridStar.ID - Bantuan pemerintah untuk masyarakat di tengah pandemi Covid-19 terus diberikan.
Bantuan dari listrik gratis, hingga bantuan sosial diberikan untuk menggerakkan laju perekonomian di tanah air.
Sebelumnya, bantuan untuk UMKM dan subsidi upah karyawan akan diberikan hingga akhir 2020 ini.
Kabar baik untuk para pelaku UMKM dan karyawan, karena pemerintah kini akan memberikan bantuan tersebut hingga tahun 2021 mendatang.
Menteri Koordinator bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan, pemerintah akan melanjutkan pemberian bantuan untuk UMKM dan subsidi upah hingga kuartal pertama 2021.
Hal itu disampaikan Airlangga usai rapat bersama Presiden Joko Widodo di Istana Negara, Jakarta, Senin (07/09).
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Hinggar |
Komentar