Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Disebut Jajanan yang Tak Islami, Kue Klepon Langsung Jadi Viral, Ini Sejarah dan Asal Usul Kue Tradisional yang Dikenal Sejak Tahun 1950-an

Hinggar - Selasa, 21 Juli 2020 | 20:15
Klepon
tribun wiki

Klepon

GridStar.ID - Pastinya kita sudah tidak asing dengan kue tradisional klepon.

Ya, kue yang berbentuk bulat dengan isian gula jawa ini memang telah banyak dikenal.

Bahkan banyak orang yang menyukai jajanan tradisional tersebut.

Baca Juga: Viral! Tak Melakukan Hubungan Intim Selama 19 Bulan, Perempuan Ini Tiba-tiba Melahirkan Anak, Ini Penjelasan Medisnya

Namun baru-baru ini kue klepon menjadi viral di media sosial.

Klepon menjadi trending topic di media sosial Twitter. Hal itu menyusul adanya sebuah posting-an yang menuliskan bahwa klepon adalah makanan yang tidak Islami.

Postingan gambar klepon yang merupakan makanan khas Indonesia tersebut juga turut diunggah akun Twitter @memefess.

Baca Juga: Berbuntut Panjang, Unggahan Anji soal Foto Viral Jenazah Covid-19 Terbungkus Plastik Dikecam Netizen, Berujung Permohonan Maaf ke PFI Pusat

"Kue klepon tidak islami. Yuk, tinggalkan jajanan yang tidak islami dengan cara membeli jajanan islami, aneka kurma yang tersedia di toko syariah kami," begitu bunyi tulisan dalam gambar viral itu.

Unggahan tersebut sontak menarik perhatian warganet. Mereka menyebut bahwa kabar klepon tidak islami itu tidak benar.

Malahan klepon merupakan salah satu kue favorit di Indonesia.

Baca Juga: Langsung Gegerkan Dunia, Palestina Hilang dari Google Maps hingga Berubah Menunjukkan Label Israel, sang Raksasa Bisnis Angkat Suara

Klepon Makanan Indonesia

Klepon sebenarnya merupakan jajanan favorit masyarakat Indonesia. Hampir semua orang di Tanah Air mengetahui makanan ini.

Bentuknya bulat seperti bola kecil berwarna hijau. Teksturnya lembut dan kenyal, serta biasanya disajikan dengan parutan kelapa.

Baca Juga: Viral! Buat Heboh Warga, Perempuan Ini Mengaku Tak Merasa Sedang Hamil dan Tetap Alami Haid Setiap Bulan, Tiba-tiba Melahirkan: Saya Tidak Percaya Kok Bisa!

Saat digigit, bagian dalam klepom akan keluar cairan terbuat dari gula merah atau gula aren.

Penyajian dari klepon juga khas. Biasanya, makanan disajikan dalam wadah terbuat dari daun pisang. Namun kini, ada juga klepon yang disajikan dalam wadah plastik.

Tak hanya tersedia di pasar, penjual kue keliling juga kerap menjajakan klepon.

Baca Juga: Jual Rumah Bonus Jodoh, Janda Cantik Ini Malah Nolak saat Ditawar Rp 130 Juta, Terungkap Ini Alasan Mulianya Setelah Viral: Hitungan Saya Sudah Pas!

Asal Usul Klepon

Mengutip laman SariHusada.co.id via Tribunnews.com bahwa klepon sudah ada sejak lama. Makanan ini telah ada sejak 1950-an.

Kala itu, Klepon disajikan juga di restoran-restoran di Indonesia, Belanda, hingga Cina.

Meski begitu, belum diketahui dari mana Klepon ini berasal. Pun begitu dengan asal-usul sebutannya, mengapa bisa dinamai klepon. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas TV dengan judulViral Klepon Tak Islami di Medsos, Begini Sejarah, Asal-usul, dan Resep Makanan Klepon

Source :Kompas TV

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x