Follow Us

Banjir Order Bikin Sepeda, Pembuatnya Dibuat Bingung Karena Pesanan Sudah Sampai 2022, Hingga Takut Lihat WhatsApp: Dia Khawatir

Yunus - Sabtu, 27 Juni 2020 | 22:15
Pemilik Sepeda Kreuz merasa kewalahan, karena orderan bikin sepeda suda sampai tahun 2022. Kok, bisa?
KOMPAS.COM

Pemilik Sepeda Kreuz merasa kewalahan, karena orderan bikin sepeda suda sampai tahun 2022. Kok, bisa?

Baca Juga: Mulai Temukan Titik Terang Wabah Corona, Indonesia Kalahkan Malaysia Hingga Pepet Posisi China Jadi Negara yang Paling Cepat Pulih Dalam Hal Ini Selama Pandemi Covid-19

Tak hanya para penikmat sepeda yang mencoba menghubungi atau datang ke workshop Kreuz, tapi media-media mainstream lain pun lalu ikut memberitakan kehadiran Kreuz.

Ya, selama ini kehadiran Kreuz hanya dikenal di kalangan komunitas pecinta sepeda melalui platform media sosial, dan bukan media arus utama.

Kondisi itu yang lalu membuat publikasi Kreuz kian menyebar hanya dalam hitungan hari, apalagi di tengah memuncaknya tren bersepeda yang terjadi di Indonesia saat ini.

Baca Juga: Angin Segar di Tengah New Normal, Indonesia Diprediksi Jadi Negara dengan Pemulihan Ekonomi Tercepat Kedua Setelah China, Kok Bisa?

Fakta itu diungkapkan Jujun Junaedi saat berbincang dengan Kompas.com, Sabtu pagi (27/6).

Membludaknya pesanan sepeda, berimbas pada penjualan tas Kreuz. Bahkan, ada beberapa UMKM yang menawarkan diri untuk bekerjasama guna membuat souvenir Kreuz.

Yudi Yudiantara mengaku bahagia dengan apresiasi masyarakat terhadap produknya. Namun, hal itu tak mengurangi rasa pusing yang seketika mendera karena melimpahnya pesanan.

Baca Juga: Dilarang Mengobrol di Transportasi Umum, Droplet Bisa Bertahan Selama 15 Menit di Udara, Bahkan Virus Bisa Menempel Selama 5 Hari di Benda yang Kerap Kita Pegang Ini

Pernah suatu hari, teleponnya tak berhenti berbunyi. Begitu pun dengan chat di WhatsApp-nya, mencapai 300 nomor.

Melihat kondisi itu, Yudi mengaku sempat sampai enggan menyentuh handphone-nya. Namun dia tak memiliki banyak pilihan, dan harus tetap menjawab pesan-pesan tersebut.

Akhirnya, ia menjawab satu per satu chat yang didominasi pesanan sepeda itu.

Halaman Selanjutnya

Source : Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya

Latest