Follow Us

Harus Sampaikan Permintaan Warga Karena Tolak Jenazah Positif Covid-19, Ketua RT di Semarang Ini Minta Maaf: Saya Menangis dengan Kejadian Itu, Tapi...

Hinggar - Sabtu, 11 April 2020 | 07:00
Penolakan pemakaman jenazah covid-19 minta maaf
kompas.com

Penolakan pemakaman jenazah covid-19 minta maaf

"Mereka mengatakan, Pak jangan di sini, jangan dimakamkan di Sewakul," ujarnya menirukan warga.

Karena desakan warga, akhirnya aspirasi tersebut diteruskan ke petugas pemakaman.

Dia menyatakan tidak mungkin mengabaikan aspirasi warga karena tanggung jawab sebagai Ketua RT.

Baca Juga: Mencapai Rekor Tertinggi, Dalam Sehari Lebih Dari 300 Tambahan Kasus Baru, Puncak Pandemi Corona di Indonesia Baru Dimulai!

Adanya penolakan pemakaman tersebut, karena adanya kesalahan informasi sehingga menyebabkan ketidaksetujuan dari warga.

"Keluarga almarhumah juga ada yang dimakamkan di Sewakul meski bukan warga kami," ucapnya.

Purbo mengakui, dalam hati dia menangis karena adanya penolakan pemakaman jenazah tersebut.

Baca Juga: Merinding! Ahli Spiritual Sebut Wabah Virus Corona sebagai Pintu Awal Bencana Besar yang akan Terjadi di Masa Mendatang: pada 2030 Peristiwa Itu Mulai Terjadi

"Sungguh, saya juga menangis dengan kejadian tersebut. Apalagi istri saya juga perawat, tapi saya harus meneruskan aspirasi warga," ungkapnya.

Sementara Ketua RW 08 Dusun Sewakul, Daniel Sugito mengatakan, penolakan pemakaman tersebut sempat dimediasi.

Bahkan dokter juga memberi penjelasan hingga Wakil Bupati Semarang, Ngesti Nugraha datang ke lokasi.

Baca Juga: Bolehkan Lakukan Hubungan Seksual di Tengah Pandemi Virus Corona? Begini Pejelasan Penting Para Ahli yang Harus Diketahui Tentang Penularan Covid-19 saat Berhubungan Intim

Source : Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular