GridStar.ID - Sabtu (10/12/2022), Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangerep resmi menikah dengan Erina Gudono.
Banyak yang mempertanyakan asal kekayaan Kaesang yang disebut-ebut melebihi kekayaan sang Ayah.
Kaesang merupakan salah seorang pengusaha muda dan sudah mulai berinvestasi saham sejak 2017.
Jumlah harta kekayaan Kaesang ditaksir mencapai Rp 63 miliar.
Berikut ini merupakan beberapa sumber pemasukannya.
1. Sang Pisang
Salah satu usaha kuliner putra bungsu presiden yang paling banyak diketahui orang adalah Sang Pisang.
Sang Pisang merupakan olahan sajian pisang dengan berbagai macam rasa.
2. Ternakopi
Kesuksesan usahanya dibidang kuliner makanan, membuat Kaesang mengembangkan bisnisnya melalui kedai kopi.
Uniknya kemasan kopi dan hanya mengandalkan botol plastik.
3. Mangkok Ku
Usaha lain yang Kaesang rintis bersama kakaknya, Gibran Rakabuming dan juga berkolaborasi dengan Chef Arnold.
Mangkok Ku menyajikan menu rice bowl dengan banyak varian.
4. Sang Javas
Kaesang juga merambah bisnis dalam bidang fashion berupa kaus bermerek Sang Javas.
Kaus yang diproduksi ini bertemakan kecebong yang memiliki filosofis dan arti mendalam.
5. Komisaris Rans Entertainment dan Dirut Persis Solo
Bukan hanya menjalani bisnis di dunia kuliner dan pakaian, ia juga terjun menjadi Komisaris dari Rans Entertainment yang merupakan milik Raffi Ahmad.
Selain itu, pada 2021 ia juga resmi menjadi pemilik baru PT Persis Solo Saestu. (*)
Baca Juga: Berbeskap Ungu Lengkap, Gemasnya Jan Ethes Diwawancarai Soal Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono