Ditulis oleh Yoon Young Mi, drama ini dikabarkan menjadi topik hangat di kalangan orang dalam industri karena memiliki naskah yang solid.
Eve's Scandal dijadwalkan tayang pada paruh pertama tahun 2022.
Selain Seo Ye Ji, Eve’s Scandal juga dibintangi oleh Park Byung Eun, Lee Sang Yeop, dan Yoo Sun.
Baca Juga: Download Drakor Save Me Sub Indo Full Episode, Nonton di Sini
Diketahui, Seo Ye Ji mendapatkan popularitas global yang luar biasa melalui drama It’s Okay to Not Be Okay.
Namun, ia tidak muncul ke publik sejak kontroversi dugaan manipulasi perilaku Kim Jung Hyun.
Seo Ye Ji mengundurkan diri dari drama Island yang sejatinya sedang dalam pembicaraan untuk dibintanginya.
Proyek terbarunya adalah film Recalled dengan aktor Kim Kang Woo. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"Comeback, Seo Ye Ji Syuting Drama Eve's Scandal Pekan Depan"