GridStar.ID - Inilah sinopsis drama Korea Now, We Are Breaking Up.
Drama korea ini dibintangi Song Hye Kyo.
Bakal tayang di Viu, drakor Now, We Are Breaking Up ini rencananya tayang pada November 2021.
Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Weightlifting Fairy Kim Bok Joo, Kisah Cinta Konyol Atlet Angkat Besi
Selain Song Hye kyo, serial drakor ini dibintangi oleh Jang Ki Yong, Yura Girl's Day, Sehun EXO, Choi Hee Seo, Kim Joo Heon, Nam Gie Ae, Joo Jin Mo, dan deretan aktor ternama lainnya.
Serial drama garapan sutradara Lee Gil Bok ini menyoroti kisah percintaan Ha Young Eun (Song Hye Kyo) dan Yoon Jae Kook (Jang Ki Young).
Serial romansa dan melodrama ini menyajikan kisah cinta dan perpisahan di dunia romansa fantasi.
Baca Juga: Sinopsis Drama Korea Lost, Drakor Terbaru Ryu Jun Yeol yang Dramatis
Berlatar industri fesyen, Now, We Are Breaking Up menceritakan Ha Young Eun, seorang manajer tim desain di sebuah perusahaan fesyen.
Sosok Ha Young Eun terkenal dengan pribadi yang cerdas, disiplin, trendi, dan cantik.
Yoon Jae Kook (Jang Ki Young), seorang fotografer lepas yang populer di dunia fesyen.
Dengan ketampanan, kecerdasan, dan kekayaannya, Yoon Jae Kook selalu menarik perhatian.
Berada di dunia yang sama, Ha Young Eun dan Yoon Jae Kook harus melalui peliknya kisah cinta.
Bagaimana kisah cinta Ha Young Eun dan Yoon Jae Kook? Nantikan drama Korea Now, We Are Breaking Up di Viu pada November mendatang. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul"Sinopsis Now, We Are Breaking Up, Drakor Terbaru Song Hye Kyo"