"Sangat nggak bisa nerima banget dan di situ beberapa hari kemudian aku ke rumah bunda. Bunda nanya gini-gini-gini dan aku bilang aku gak bisa nerima," ujarnya.
Namun Maia pun memberikan sebuah nasehat untuk sang putra agar mau menerima sang adik yang baru saja lahir ke dunia.
"Nah di situ bunda bilang, 'kamu gak boleh gitu, walaupun kamu nggak bisa menerima keadaan tapi tetep Safeea adalah adik kandung kamu ada darah keturunan juga',"
"Nah dari situ aku kayak mulai bisa menerima Safeea sebagai adik," imbuhnya.
Dari situlah, Al akhirnya belajar berbesar hati menerima kehadiran sang adik.
"Itu ajaran bunda yang gak bisa aku lupakan, tentang legowo," tegas Al Ghazali.
Tak hanya Al, Dul juga memiliki cerita tersendiri saat bercerita mengenai kebesaran hati sang bunda.
Dul mengungkap sang ibunda sempat menitipkan pesan agar ia mendoakan keluarga baru sang ayah.
"Waktu kita lagi umroh itu bunda minta aku untuk mendoakan keselamatan ayah, tante Mulan, untuk adik-adikku," ujarnya.