GridStar.ID - Kabar mengejutkan datang dari suami Nia Ramadhani, Ardi Bakrie.
Suami Nia Ramadhani ini mengalami kecelakaan yang cukup parah di panti rehab.
Awalnya, ada isu kalau Ardi Bakrie kabur dari balai rehabilitasi BNN di Lido.
Namun, ternyata kabar tersebut dibantah tegas oleh kuasa hukum suami Nia Ramadhani, Waode Nur Zainab.
"Informasinya tidak benar, hoaks," tegas pengacara Ardi Barie, dilansir dari tayangan Insert Investigasi.
Kuasa hukum Ardi Bakrie pun langsung kroscek menanyakan ke pihak panti rehab.
Pihak panti rehabilitasi, membenarkan kalau suami Nia Ramadhani itu mengalami kecelakaan cukup parah.
"Saya nggak lihat, terus setelah kejadian itu ada dari pihak keluarga ada kejadian begitu. Terus saya coba tanya ke Panti Rehab, betul kejadiannya," jelas Waode.
Kuasa hukum menyampaikan Ardi Bakrie mengalami kecelakaan saat sedang olahraga di panti rehabilitasi.
Akan tetapi, ketika olahraga tersebut, Ard Bakrie disebut-sebut terpeleset jatuh ke lantai.
Akibatnya, kepala suami Nia Ramadhani itu terbentur cukup keras.
"Pada sekitar ba'da salat Ashar, Bapak Ardi melakukan olahraga kick boxing di panti rehab.
Kurang lebih seminggu belakangan ini Bapak Ardi rutin olahraga kick boxing," kata Wa Ode dalam pesan kepada awak media, Minggu (15/08).
"Pada waktu kurang lebih jam 16.10, saat sedang melakukan gerakan tendangan, Bapak Ardi terpeleset jatuh dan kepalanya membentur lantai," tambahnya.
Alhasil, suami Nia Ramadhani itu pun langsung dilarikan ke salah satu Rumah Sakit di kawasan Bogor, Jawa Barat.
Melihat sang suami dilarikan ke rumah sakit, Nia Ramadhani ikut serta mendampingi sambil menangis panik.
"Tadi saya lebih fokus sama kondisi pak Ardi. Cuman saya tanya 'ada istrinya nggak?' Oh ada, ya syukur lah," ujar Wa Ode seperti dilansir dari Grid.id, Minggu (15/08).
Wa Ode mengaku tak tahu keadaan lengkap Nia Ramadhani saat itu, lantaran ia tidak ada di lokasi.
"(Ardi Bakrie) ditemani ibu Nia di rumah sakit, tapi kondisi panik, sayangnya saya gak ada di tempat," imbuhnya.
Kini, suami Nia Ramadhani itu tengah mendapatkan perawatan di Rumah Sakit.
"Alhamdulillah saat ini Bapak Ardi sudah mendapatkan perawatan yang memadai dari pihak RS, masih dalam observasi, tapi sudah ditangani dokter, kondisi stabil," jelasnya.
"Mohon berkenan doanya untuk kesembuhan Bapak Ardi. Terima kasih," tuturnya.
(*)