GridStar.ID - Selama ini Jessica Iskandar menjadi seorang single parent yang membesarkan anaknya seorang diri.
Dikutip dari gridfame.id, Jessica Iskandar diketahui disebut akan menikah dengan seorang bangsawan asal Jerman bernama Ludwig Franz Willibald.
Namun pernikahan itu dibatalkan, padahal saat itu Jessica Iskandar telah mengandung.
Kini sang anak pun telah tumbuh besar dan ingin tahu tentang segala hal.
Segala macam informasi bisa didapatkan El Barack dari teknologi yang dimilikinya.
Jessica Iskandar pun tak ingin anaknya mengetahui sosok ayah kandungnya dari orang lain.
Ia memilih menjelaskan mengenai pilihan ayahnya pergi meninggalkan mereka.
"Aku tuh sebagai seorang ibu yang ngerasa anak aku udah semakin besar, dia tuh sekarang pinter banget, bisa baca dan udah bisa main google," ucap Jessica Iskandar dalam youtube channel TS Media pada Minggu (18/04).
Jessica tak ingin kisah hidup anaknya yang belum diketahui El Barack malah didapat dari orang lain.
Karena itulah Jedar memilih menceritakan hal tersebut pada El Barack sendiri.
"Jadi yang aku khawatirkan itu soal cerita hidupnya dia yang belum tahu, makanya tuh aku seneng banget akhirnya bisa cerita sama dia," ungkap Jedar.
"Aku bilang aku nggak mau sampai dia tahu dari orang lain, sosial media atau internet, yaudah terus aku kasih tahu dia," sambungnya.
Reaksi tak terduga disampaikan El Barack kala mendengar penjelasan dari Jessica Iskandar saat itu.
"Aku surprisingly kaget sama reaksinya dia, like 'it's okay mom', iya ngomong gitu. Itu aku ceritainnya itu aku mikirnya 10 hari," kata Jedar.
Jessica Iskandar pun memiliki cara tersendiri agar sang anak memahami apa yang dia jelaskan saat itu.
"Tapi itu aku ceritain mungkin ada part yang kurang di hidup dia, jadi aku ceritain dari isi dari Bible, Al Kitab," ujar Jessica.
"Kan ceritanya baby Mosses kalau dia ceritanya ditinggal sama orangtuanya di sungai bukan karena orangtuanya nggak cinta dia," ungkap Jedar.
"Tapi karena jaman itu bayi laki-laki bakal dibunuh jadi orangtunya merelakan dia untuk pergi," tambahnya.
Jessica kemudian mengatakan bahwa ayah El pergi meninggalkannya karena ia memiliki alasan untuk pergi.
Namun hal itu bukan berarti karena ayahnya tidak menyayangi El.
"Iya aku pakai analogi itu jadi your father has his own reason not because he doesn't love you but just he has good reason to go.
(Ayahmu punya alasan sendiri bukan karena dia tidak mencintaimu tapi dia punya alasan baik untuk pergi)," pungkasnya.
(*)