Mencegah penyebaran api yang semakin meluas ke tempat lainnya, mereka melakukan isolasi terhadap tangki yang terbakar.
2. Dua kali terdengar ledakan
Salah satu warga Desa Sukaurip, Balongan, Tarsono mengatakan bahwa sempat terjadi dua kali ledakan.
Ia pun langsung menyelamatkan diri ke luar rumah saat mendengar ledakan tersebut.
"Saya langsung keluar, api sudah besar,” kata Tarsono.
Tarsono juga membangunkan anggota keluarganya dan menyelamatkan diri.
"Pintu rumah saja enggak saya kunci, yang penting nyelametin diri dulu, langsung bawa keluarga,” jelasnya.
3. Timbulkan getaran bak gempa
Terbakarnya kilang minyak itu menimbulkan getaran bak gempa yang dirasakan masyarakat sekitar.
Warga sekitar merasakan getaran bak gempa yang terjadi, hingga muncul suara ledakan.