Lebih lanjut Hasan mengatakan, keluarganya sempat bertanya-tanya terkait isu perjodohan tersebut.
"Udah nogbrol ngobrol juga sama keluarga, 'gimana Hasan bener ga gini gini, mau', ya Insya Allah doain aja yang terbaik, kalau emang jodoh kan pasti dideketin Insya Allah," terang Hasan.
Sementara sebelumnya, Wirda Mansur sempat mengutarakan kekagumannya pada sosok Hasan.
Menurutnya, Hasan adalah sosok yang dapat menjadi penerus mendiang Syekh Ali Jaber.
"Kalaupun nanti mungkin ya bisa bertemu dengan Hasan, siapa juga yang gak mau berteman, berkawan dengan anak dari keluarga yang terhormat, terpandang dan dicintai masyarakat Indonesia."
"Apalagi kan kita sangat yakin aku juga yakin Hasan akan menjadi penerus ayahnya, jadi pastinya sangat dinantilah," ungkap Wirda Mansur.
Diakui Wirda Mansur, Hasan adalah sosok pria yang jelas garis keturunannya sebab berasal dari keluarga terpandang.
"Pasti semua perempuan pengin punya sosok suami yang jelas semua-muanya. Prospek ke depannya jelas. Prospek ke belakangnya jelas. Dari keluarga mana. Apalagi ini keluarga yang sangat mulia, ahlul quran juga," akui Wirda Mansur.
Pun dengan impian memiliki suami seperti putra Syekh Ali Jaber.