GridStar.ID - Vicky Prasetyo dan Kalina Ocktaranny akan mengadakan lamaran.
Tak tanggung-tanggung, lamaran itu bisa disaksikan secara live di kanal YouTube Dapur Bincang Online Minggu, 24 Januari 2021 jam 16:00 WIB sore.
Rencana pernikahan mereka sebelumnya jadi perbincangan lantaran dianggap terlalu kontroversial.
Apalagi Kalina Ocktaranny lebih dikenal sebagai mantan istri Deddy Corbuzier yang tentu saja berbeda jauh dari Vicky Prasetyo.
Deddy Corbuzier yang kembali ditinggal menikah Kalina menyindir telak mantan istrinya itu.
Hal itu dikatakan Deddy Corbuzier pada podcastnya yang tayang Minggu (24/01).
Kala itu Dedy Corbuzier sedang berbincang dengan Gus Miftah membahas soal pernikahan seorang paranormal dengan siluman.
Dari sisi agama islam Gus Miftah jelas tak membenarkan hal itu.
Kemudian ia menyarankan para single untuk segera menikah agar tak disamakan dengan dajjal.
"Yang jelas para jomblo segera menikah lah, jangan sampai belum menikah sudah mati. Kenapa? Karena dajjal itu dalam keadaan jomblo. Artinya kalau kamu jomblo jangan-jangan kamu keturunan dajjal!" tandasnya.
Tak ayal hal itu membuat Deddy Corbuzier merasa tersindir lalu tertawa terbahak-bahak.
Terlebih kemudian Gus Miftah kembali menyidir Deddy Corbuzier lewat pantun peribahasa yang ia buat sendiri.
"Tap Tia, aku punya kemarin bagus banget, tak pake sama Deddy. Berakit-rakit ke hulu, berenangrenang ke tepian. Mantanmu sudah berkali-kali penghulu, kamu kok masih sendirian?" sindir Gus Miftah.
Bahkan ia sampai membuat skor akan perbandingan ia didahului Kalina menikah untuk ketiga kalinya.
"Udah 3-0 loh bro," lanjut Gus Miftah menyebut jumlah pernikahan Kalina Ocktaranny.
Namun mendengar celetukan itu, Deddy Corbuzier punya jawaban yang tak kalah menohok.
"Karena biasanya yang cepat-cepat ke hulu itu hanyut," balasnya singkat.
(*)