GridStar.ID - Aktris Song Hye Kyo dikabarkan akan kembali membintangi drama baru di tahun 2021 ini.
Pada Selasa (05/01), Ilgan Sport menyampaikan bahwa Song Hye Kyo akan menjadi pemeran utama dalam sebuah drama yang akan tayang paling lambat akhir tahun ini.
Drama tersebut ditulis oleh penulis naskah Kim Eun Sook yang sebelumnya sempat mengerjakan naskah drama Descendants of The Sun.
Hal ini menjadi ajang reunian Song Hye Kyo sebagai artis dan Kim Eun Sook sebagai penulis drama Descendants of The Sun yang populer di tahun 2016 lalu.
Sumber industri mengatakan, “Penulis skenario Kim Eun Sook sedang mempersiapkan drama yang akan mulai syuting pada paruh kedua tahun ini.
Ini akan tayang paling lambat akhir tahun atau paling lambat semester pertama tahun depan. Song Hye Kyo dipilih untuk peran utama".
Dikabarkan drama ini akan diproduksi bersama oleh Hwa & Dam Pictures dan Studio Dragon dan saat ini sedang dalam tahap casting.
Sumber dari Studio Dragon mengkonfirmasi kepada YTN Star, "Song Hye Kyo akan membintangi drama baru penulis skenario Kim Eun Sook sebagai pemeran utama wanita."
Senada dengan hal itu, Hwa & Dam Pictures juga mengonfirmasi bahwa Song Hye Kyo akan membintangi drama baru Kim Eun Seok.
Drama ini kabarnya akan disutradari Ahn Gil Ho yang sempat menggarap drama Memories of the Alhambra, Watcher, dan Record of Youth. (*)