GridStar.ID - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti tiba-tiba menjadi perbincangan warganet.
Hal itu terjadi tak lama setelah kabar penangkapan Menteri KKP, Edhy Pranowo, Rabu (25/11).
Penangkapan pada salah satu menteri di kabinet Indonesia Maju tersebut diduga karena kasus korupsi ekspor benih lobster.
Meski namanya jadi perbincangan di sosial media oleh netizen, namun Susi tetap saja diam.
Dan akhirnya setelah beberapa jam bungkam, sosok presenter dalam program televisi, #SusiCekOmbak.
Alih-alih ditunggu tanggapan serius mengenai apa yang terjadi pada salah satu menteri tersebut, Susi justru lakukan hal sebaliknya.
Susi memberitahukan jika jadwal tayang program acaranya lebih awal.
"Hari ini hadir lebih awal, jam 19.05 WIB, jangan ketinggalan ya ..." tulis Susi pada cuitannya.
Selain itu, hal kocak yang dilakukan Susi adalah me-retweet sebuah meme buatan warganet.