Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Angka Korban Meninggal Covid-19 Belum Menurun, Lahan Pemakaman Umum Jenazah Corona di TPU Pondok Ranggon Terpaksa Diperluas

Tiur Kartikawati Renata Sari - Jumat, 02 Oktober 2020 | 14:32
Angka Korban Meninggal Covid-19 Belum Menurun, Lahan Pemakaman Umum Jenazah Corona di TPU Pondok Ranggon Terpaksa Diperluas
Kompas.com

Angka Korban Meninggal Covid-19 Belum Menurun, Lahan Pemakaman Umum Jenazah Corona di TPU Pondok Ranggon Terpaksa Diperluas

GridStar.ID - Wabah covid-19 hingga kini masih mengalami peningkatan kasus setiap harinya.

Terpaksa, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta harus memperluas lahan pemakaman bagi korban meninggal covid-19.

Diketahui, selama ini jenazah covid-19 di Jakarta telah dimakamkan di TPU Pondok Ranggon, Jakarta Timur.

Baca Juga: Kini Ayahnya Alami Kisruh dengan Mantan Istri Kedua, Terungkap Atta Halilintar Sempat Datangi Adik Tirinya yang Ada di Pesantren

Namun, karena jumlah kematian terus bertambah, kawasan pemakaman ini sudah tidak lagi cukup.

"Kami diberi tugas tambahan sama Pak Gubernur (Anies Baswedan) untuk membantu pematangan lahan jenazah Covid-19," ucap Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho saat dikonfirmasi, Minggu (27/9/2020) malam.

Hari menyebutkan, perluasan dilakukan selama dua bulan dan dilakukan dalam dua tahap.

Baca Juga: 6 Bulan Pandemi Terjadi di Tanah Air, TPU Pondok Ranggon Hampir Penuh dengan Makam Pasien Meninggal Covid 19 Meski Lokasi Sudah Diperluas

Tahap pertama, Dinas Bina Marga DKI membuka lahan sekitar 7.141 meter persegi.

Selanjutnya, pada tahap kedua kembali dibuka lahan sekitar 6.150 meter persegi.

"Kurang lebih 13.291 meter persegi dari TPU Pondok Ranggon," kata dia.

Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Satu Bulan Makamkan 700 Jenazah, Kuburan untuk Korban Covid-19 di Pondok Ranggon Diperkirakan Penuh di Bulan Oktober

Dalam proses perluasan lahan itu, Dinas Bina Marga mengerahkan sejumlah alat berat seperti dozer, backhoe, dan jetting.

Sebanyak delapan orang personel terlibat dalam pembukaan lahan ini.

"Yang pertama hampir 12 truk karena ada pematangan jalan menggunakan puing dan scrap. Pekerjanya empat operator dan empat PJLP pembantu," ujar Hari seperti dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga: Bak Hilang Akal Sehat, Pedagang Ini Nekat Lumuri Wajah Pakai Air Liur Jenazah Covid-19 dan Caci Petugas saat Dijemput Paksa untuk Tes Swab

Kasus harian Covid-19 bertambah 1.186 pada hari Minggu kemarin. Sementara, jumlah akumulatif pasien positif Covid-19 di Jakarta sejak Maret hingga saat ini telah mencapai 71.370 orang.

Sebanyak 56.413 orang dari total keseluruhan pasien Covid-19 telah dinyatakan pulih, dengan tingkat kesembuhan mencapai 79 persen.

Dari jumlah tersebut, 1.692 pasien Covid-19 di Jakarta dilaporkan meninggal dunia. Jumlah kematian ini setara 2,4 persen dari total kasus di Jakarta. (*)

Source : kompas

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x