Follow Us

Mengenal Kamala Harris, Sosok Perempuan Keturunan Indian Afro Amerika yang Akan Dampingi Joe Biden Sebagai Cawapres Sebagai Lawan Donald Trump

Hinggar - Rabu, 12 Agustus 2020 | 17:01
Kamala Harris
www.sfchronicle.com

Kamala Harris

Dia menjadi terkenal karena gaya berbicaranya saat rapat dengar pendapat, yang menyerupai gaya bicara jaksa penuntut saat menanyai saksi selama persidangan.

Gaya bicara Harris tersebut terkadang menuai kritik dan sesekali interupsi, terutama dari senator asal Partai Republik.

Pada Juni 2017, dia menjadi perhatian publik karena pertanyaannya kepada Jaksa Agung AS Jeff Sessions, yang bersaksi di depan komite intelijen tentang dugaan campur tangan Rusia dalam pemilihan presiden AS 2016.

Baca Juga: Konflik Kedua Negara Ini Kian Memanas, China Paksa Warganya yang Tinggal di Amerika untuk Memilih Pulang Kampung atau Bunuh Diri

Harris sebelumnya telah meminta Sessions untuk mengundurkan diri.

Pada Januari 2019, memoar Harris, The Truths We Hold: An American Journey, diterbitkan.

Tidak lama kemudian, Harris mengumumkan sedang mencari dukungan untuk menjadi calon presiden dari Partai Demokrat tahun 2020.

Sejak awal, Harris dipandang sebagai salah satu kandidat terkemuka.

Baca Juga: Harta dan Tahtanya Tak Mampu Beli Restu Ayah Laudya Cyntia Bella, Nasib Panji Trihamodjo Justru Bebanding Terbalik dengan Mantan Istri Engku Emran Usai Persunting Seorang Bule

Namun, pada Desember 2019, dia keluar dari persaingan untuk menjadi calon presiden dari Partai Demokrat.

Pada Agustus 2020, Joe Biden yang merupakan calon presiden dari Partai Demokrat resmi memilih Harris sebagai calon wakil presidennya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Mengenal Kamala Harris, Cawapres yang Akan Dampingi Joe Biden Lawan Donald Trump

Source : Kompas.com

Editor : Hinggar

Baca Lainnya

Latest