"Betul," kata Gibran singkat, Selasa (4/8/2020) malam.
Ia juga mengatakan, bayi yang dilahirkan sang adik berjenis kelamin laki-laki.
"Cowok," papar dia.
Sebelumnya, suami Kahiyang, Bobby Nasution juga memberikan kabar gembira dan ucap syukurnya atas kelahiran anak kedua mereka.
Baca Juga: Kabar Bahagia dari Keluarga Presiden, Bobby Nasution Umumkan Kelahiran Cucu Keempat Jokowi
"Puji syukur Alhamadulilah saya dan keluarga mengucapkan pada Allah SWT, pada tanggal 3 Agustus pukul 20.21 WIB, istri saya melahirkan anak kami yang kedua, berjenis kelamin laki laki laki alhamdulillah sehat walafiat," kata Suami Kahiyang, Bobby Nasution, Selasa, (4/8/2020).
Cucu keempat Jokowi ini diketahui memiliki berat 3,4 kg dan tinggi 49,5 cm.
Bobby juga menucap terima kasih kepada banyak orang terutama saudara dan tim dokter yang membantu persalinan sang istri.
"Proses kelahirannya caesar dengan ada pertimbangan medis yang disampaikan tim dokter," katanya.
"Saya dan keluarga berterima kasih kepada seluruh saudara, teman-teman yang telah mendoakan khususnya juga kepada tim dokter dari RS YPK Mandiri," sambungnya