Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bak Petir di Siang Bolong, Pandemi Belum Berakhir, Sejumlah Negara Bersiap Menghadapi Gelombang Kedua Virus Covid-19

Tiur Kartikawati Renata Sari - Kamis, 30 Juli 2020 | 18:32
Bak Petir di Siang Bolong, Pandemi Belum Berakhir, Sejumlah Negara Bersiap Menghadapi Gelombang Kedua Virus Covid-19
shutterstock

Bak Petir di Siang Bolong, Pandemi Belum Berakhir, Sejumlah Negara Bersiap Menghadapi Gelombang Kedua Virus Covid-19

Setelah berhasil meratakan kurva Covid-19 dengan penguncian ketat pada musim semi, sejumlah negara Eropa kini mulai melihat tanda-tanda kemunculan gelombang kedua Covid-19.

Liburan musim panas menjadi salah satu alasan kemunculan itu. Banyak pembatasan internasional telah dicabut pada Juni 2020.

Dikutip dari NPR, Selasa (28/7/2020), statistika Covid-19 terbaru di Eropa menunjukkan peningkatan angka infeksi per 100.000 orang dalam 14 hari terakhir.

Baca Juga: Angin Segar Bagi Rakyat Indonesia, Menteri Sri Mulyani Umumkan Bansos Covid-19 Diperpanjang hingga Muncul Fakta Soal Penyaluran Dana Tidak Merata, Ada Apa?

Spanyol disebut sebagai sumber potensial kasus baru karena lonjakan kasus selama liburan musim panas ini.

Hal ini dibuktikan dengan data Pusat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (CDC) Eropa yang menunjukkan bahwa Negeri Matador itu memiliki 47 kasus per 100.000 orang.

Inggris dan Jerman pun mulai mewaspadai potensi penyebaran dari Spanyol dengan mengeluarkan peringatan perjalan.

Baca Juga: Angin Segar Bagi Rakyat Indonesia, Menteri Sri Mulyani Umumkan Bansos Covid-19 Diperpanjang hingga Muncul Fakta Soal Penyaluran Dana Tidak Merata, Ada Apa?

Di Jerman, selama tujuh hari terakhir telah melaporkan rata-rata 557 kasus baru per hari, naik dari sekitar 350 kasus pada awal Juni.

"Kami belum tahu apakah ini adalah awal dari gelombang kedua tetapi tentu saja bisa," kata kepala Robert Koch Institute Lothar Wieler, dikutip dari Barrons, Selasa.

"Tetapi saya optimis bahwa jika kita mengikuti aturan kebersihan, kita dapat mencegahnya, itu terserah kita," tambahnya. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Saat Sejumlah Negara Mulai Menghadapi Gelombang Kedua Virus Corona...

Source : kompas

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x