Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ashanty Nyaris Kena Tipu Sosok yang Disebutnya Sebagai Sultan, Terungkap Borok Orang yang Akan Beli Rumahnya, Sempat Beri Sumbangan Bodong ke PMI

Hinggar - Minggu, 19 Juli 2020 | 20:01
Anang Hermansyah Langsung Bergegas Usai ART Ungkap Kondisi Ashanty yang Mendadak Tak Enak Badan hingga Sebut Hamil: Nggak Mungkin, kan? Aku Pakai Spiral!
Instagram/@ashanty_ash

Anang Hermansyah Langsung Bergegas Usai ART Ungkap Kondisi Ashanty yang Mendadak Tak Enak Badan hingga Sebut Hamil: Nggak Mungkin, kan? Aku Pakai Spiral!

GridStar.ID - Ashanty sempat mengungkapkan kebahagiannya setelah rumah megahnya di Cinere dibeli tanpa harus ditawar.

Bahkan istri Anang Hermansyah tersebut menyebut pembeli sebagai Sultan Jember.

Diketahui pembeli merupakan pasangan suami istri berinisial HW dan RHN.

Baca Juga: Dibuat Kaget Setengah Mati dengan Penampilan Millen Pakai Baju Seksi, Arsya Menangis Histeris hingga Sembunyi di Kamar karena Ketakutan: Itu Tante Siapa?

Sepertinya kebahagiaan dari keluarga Anang Hermansyah itu harus berakhir secepat kilat.

Karena rencana penjualan tersebut harus dibatalkan setelah terungkap pembeli merupakan seorang penipu.

Tak hanya menipu Ashanty, Sultan Jember tersebut juga sempat menjanjikan sumbangan sebesar Rp 16 Miliar ke PMI Jember.

Baca Juga: Ngaku Sultan Jember yang Pernah Beri Sumbangan 200 M hingga Beli Istana Anang Hermasnyah Tanpa Nawar, Ashanty Beberkan Ditipu sang Pembeli dan Nyaris Berikan Surat Rumahnya

Namun 8 bulan dinantikan, sumbangan tersebut tak juga diberikan.

Ketua PMI Jember, Zaenal Marzukimenyampaikan bahwa pasangan suami istri itu datang ke Markas PMI Jember pada pertengahan Oktober 2019 lalu.

Dikatakan mereka mengaku pengusaha tambang di Papua dan akan memberikan sumbangan sebesar Rp. 16 Miliar.

Baca Juga: Tunangannya Dituduh Tak Perawan, Atta Halilintar Naik Pitam pada Sosok yang Mengaku Mantan Kekasih Aurel Hermansyah: Nggak Punya Otak!

Bantuan secara simbolis sempat diberikan pasangan ini, tetapi donasi sebesar Rp 16 miliar tak pernah diberikan.

Meski telah ditipu, PMI Jember tak melaporkan kejadian ini kepada polisi.

"PMI tidak melaporkan karena dinilai tidak merugikan. Namun, karena ada banyak pertanyaan dari warga, akhirnya PMI memberikan penjelasan terkait donasi tersebut," kata Ghufron.

Baca Juga: Harta Nyaris Digasak Penipu, Ashanty Syok Tahu Borok Calon Pembeli Rumahnya yang Ngaku-Ngaku Sumbang Rp200 Miliar untuk PMI Jember: Kita Udah Bikin Perjanjian sama Notaris!

Ashanty pun mengaku kaget dengan fakta yang ditemukan dilapangan terkait dengan sosok calon pembeli rumahnya itu.

"Aku beneran shock banget sihh, aku share semoga kalian yg liat mereka bisa aware, karena banyak yg lagi cari mereka juga ternyata, tapi kabur2an.. Alhamdulillah kita tetep bersyukur belum sampai kasih apa2," tulis Ashanty di akun Instagramnya.

Awalnya Ashanty sempat akan memberikan surat rumah yang akan dijualnya pada pelaku.Beruntung hal tersebut belum sampai ke tangan calon pembeli. (*)

Source :Kompas.com

Editor : Grid Star

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x