Gunja mencoba datang ke bank pada 9 Juni, dan memberikan sidik jari dari sang ibu ke pihak bank.
Namun bank menolak permintaan tersebut.
Gunja menyampaikan bahwa ibunya sedang berada di rumah sakit, saat ia tahu uangnya tak bisa diambil.
Petugas sempat berjanji akan datang dan melakukan pengecekan.
Namun petugas tak segera datang, sehingga Gunja nekat membawa sang ibu dengan sebuah ranjang anyaman dan menyeretnya ke bank yang berjarak 400 meter.
Manajer bank menjelaskan bahwa ada banyak pekerjaan yang membuat stafnya tak bisa datang dengan segera.
"Namun karena pekerjaan tengah padat, staf tersebut tidak bisa datang," papar Ajit Pradhan, manajer bank tersebut. (*)