GridStar.ID - Air kelapa dikenal sebagai minuman isotonik.
Air kelapa juga menjadi sumber serat, mangan, kalsium, riboflavin dan vitamin C.
Pantas saja khasiat air kelapa sangat bagus untuk kesehatan tubuh bila dikonsumsi secara rutin.
Melansir dari Times of India, ada kisah menarik ketika seorang perempuan tidak sengaja merasakan manfaat air kelapa.
Hal itu terjadi ketika Garvita Awasthi menjajal mengonsumsi ari kelapa setiap hari dalam satu minggu.
Dalam kurun waktu sepekan itu, Garvita mengaku merasakan hal berbeda dalam tubuhnya.
Meski kerap mengonsumsi makanan secara sembarang, Garvita mengatakan kalau tidak pernah mengalami lonjakan berat badan drastis.
"Aku selalu terlihat kurus dan itu fakta kecuali kita mempunyai lemak tubuh, kita tidak khawatir tentang kebiasaan makan kita," sambungnya.
Menerapkan gaya hidup demikian, Garvita yang pindah bekerja ke kota lain semakin tidak memperhatikan kesehatannya.