Follow Us

Titik Terang Asal Virus Corona Mulai Terungkap, Peneliti Sudah Prediksi Virus Ini Akan Muncul 11 Bulan Sebelum Kejadian di Wuhan

Hinggar - Sabtu, 18 April 2020 | 07:00
Shi Shengli, Wakil Direktur di Institut Virologi Wuhan, China
tribunnews

Shi Shengli, Wakil Direktur di Institut Virologi Wuhan, China

GridStar.ID - Para peneliti kini sedang disibukkan dengan pencarian vaksin untuk mencegah virus corona ini menyebar lebih luas.

Di antara mereka juga mulai mencari asal muasal dari virus ini.

Ada sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa virus ini sudah diprediksi akan muncul 11 bulan sebelum menyebar di Wuhan pada akhir tahun 2019 lalu.

Baca Juga: Diluar Dugaan, Presiden Joko Widodo Akhirnya Buka Suara Sampaikan Prediksi Kapan Pandemi Virus Corona Berakhir di Indonesia, Ternyata Bukan Bulan Juni: Saya Yakin...

Dailymail.co.uk melaporkan, seorang virologis utama dan timnya di Institut Virologi Wuhan memperingatkan kemungkinan wabah Coronavirus mirip SARS di China 11 bulan sebelum epidemi Coronavirus melanda kota itu.

Prediksi ini datang dari sebuah penelitian yang dilakukan Shi Zhengli seorang peneliti senior di Institut Virologi Wuhan, China dan rekan-rekannya.

Shi Zhengli yang dijuluki 'Wanita Kelelawar', diduga mengurutkan gen dari virus corona baru dalam tiga hari, tetapi dibungkam oleh bosnya.

Baca Juga: Sebuah Harapan Muncul di Tengah Pandemi Covid-19, Israel Luncurkan Terobosan Baru yang Dianggap Bisa Hancurkan Virus Corona hingga ke Akar-akarnya!

Shi Zhengli, Wakil Direktur di Institut Virologi Wuhan, China, memperingatkan kemungkinan wabah Coronavirus mirip SARS di China dalam makalah penelitian yang ditulis bersama dengan rekan-rekannya pada Januari 2019.

Shi digambarkan sedang menjelaskan karyanya ke media pemerintah pada 2017.

Covid-19, penyakit yang disebabkan oleh coronavirus baru, telah membunuh lebih dari 145.000 orang dan menginfeksi lebih dari dua juta di seluruh dunia sejak pandemi dimulai di Wuhan Desember lalu.

Source : tribunnews

Editor : Hinggar

Baca Lainnya

Latest