Ide dari studi berasal dari pengalaman klinis dokter yang sulit didapat dalam mengobati infeksi virus.

Ilustrasi tenaga medis tangani virus corona
Dan melihat bahwa mereka yang memiliki masalah dalam paru-paru atau pernapasan bisa terindikasi kuat positif virus corona.
"Tujuan kami adalah merancang dan menggunakan alat pendukung keputusan dengan menggunakan kemampuan AI."
"Untuk menandai tingkat keparahan klinis virus corona di masa depan," kata Anasse Bari, PhD, seorang asisten profesor.
"Kami berharap alat ini, ketika dikembangkan sepenuhnya, akan bermanfaat bagi dokter."
"Karena dengan alat ini, dokter bisa menilai pasien yang butuh isolasi dan mana yang siapa yang bisa pulang dengan aman."
Untuk studi ini, temuan demografi, laboratorium, dan radiologis dikumpulkan dari 53 pasien.
Karena mereka dinyatakan positif virus corona pada Januari 2020 di dua rumah sakit di China.
Gejala awalnya ringan, termasuk batuk, demam, dan sakit perut.