GridStar.ID-Virus corona atau covid-19 kini menjadi momok yang mengerikan bagi dunia.
Virus yang digadang-gadang berasal dari kota Wuhan, China berhasil meregang ratusan ribu nyawa manusia di dunia hanya dalam beberapa bulan.
Namun China, negara asal virus tersebut disebut-sebut telah berhasil melawan covid-19.
Meski belum 100%, namun keberhasilan China patut diacungi jempol.
Melansir dari Sosok.id Pemerintah Provinsi Hubei, China, telah membebaskan 60 juta warganya dari lockdown pada Rabu (25/03).
Dibukanya kuncian ini menyiratkan ada rasa percaya diri dari negeri Tiongkok untuk mengatasi wabah virus corona di negaranya.
Hal itu sekaligus menandai aktivitas warga China yang berangsur-angsur mulai kembali normal.
Wuhan, sebagai sebuah kota paling terdampak di Hubei pun telah beroperasi kembali.
Seperti diketahui, sebuah pasar ekstream di Wuhan, China, yang menjual daging hewan-hewan liar seperti kelelawar, ular, anjing, tikus, dan lainnya menjadi sorotan dunia Internasional.