Baca Juga: Dengar Penuturan dari Teddy, Hotman Paris Ungkap Suami Lina Harusnya Dapat Hak Waris
Pada pemeriksaan korban ditemukan adanya penyakit darah tinggi yang kronis, hipertensi, batu pada saluran empedu serta tukak lambung" Ungkap Polda Jawa Barat.
Menurut konferensi yang digelar, Hasil otopsi Lina ditemukan beberapa penyakit.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan hipopatologi ditemukan adanya tukak lambung.
Kemudian pada ginjal ditemukan gambaran penyakit hipertensi kronis, pada perbendungan pembuluh darah paru tidak ditemukan adanya penyakit hati yang kronis" Kata Polda Jawa Barat.
Selain itu, tidak ditemukan tanda-tanda adanya rancun yang menjadi dugaan.
"Sebagian otot jantung tidak ditemukan tanda serangan jantung, kemudian tidak ditemukan penyumbatan pembuluh darah jantung serta gambaran serangan jantung yang akut tidak ditemukan karena otot jantung telah mengalami kebusukan.
Kemudian pada pemeriksaan toksikologi yang dilakukan dari laboratoriun forensik tidak ditemukan adanya gas berancun dari sampel korban" Ungkap Polda Jawa Barat.
Selain itu, dijelaskan pula bahwa kematian Lina Jubaedah tidak ditemukan tindak kekerasan.
"Sebagai kesimpulan telah dilakukan pemeriksaan, otopsi dan laboratorium forensik dapat dijelaskan bahwa kematian Lina Jubaedah bukan karena adanya kekerasan maupun racun didalam tubuh saudari Lina Jubaedah" Kata Polda Jabar.