Kabar Gembira! Ibadah Umrah Kembali Dibuka Mulai 4 Oktober untuk Masyarakat Sekitar Arab Saudi, Bagaimana Untuk Jamaah Negara Lain?

Rabu, 23 September 2020 | 11:30
kompas.com

Ibadah Haji 2020

GridStar.ID - Kabar baik datang untuk ibadah umrah di tanah suci akhir tahun ini.

Setelah sempat dibatasi, kini ibadah umrah kembali akan dibuka.

Pemerintah Arab Saudi kembali mengizinkan jamaah untuk melakukan ibadah umrah di Makkah.

Baca Juga: Jadi Tersangka karena Bongkar Dugaan Hubungan Spesial Syahrini dengan Haji Isyam, Lia Ladysta Sebut Saat itu Hanya Spontan dan Ingin Memilih Jalan Damai

Izin untuk melakukan ibadah umrah untuk jamaah di dalam negeri akan dimulai pada 4 Oktober 2020 nanti.

Untuk jamaah di luar negeri, ibadah bisa dilakukan mulai 1 November mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Kantor Berita SPA, pada Selasa (22/09).

Baca Juga: Polisikan Pedangdut Gegara Kasus Pak Haji, Siapa Sangka Zaman SMA Syahrini Pernah Jadi Biduan Dangdut, Sosok Ini Bongkar: Sering Digodain

Di tahun 2020 ini, ibadah umrah di tanah suci tidak bisa dilakukan seperti sebelumnya.

Bahkan, ibadah haji yang rutin dilakukan setiap tahun ini dilakukan secara terbatas.

Pembatasan ini dilakukan sejak Maret lalu setelah Covid 19 mulai mewabah.

Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Para Calon Jamaah, Arab Saudi Izinkan Kembali Umrah Secara Bertahap Mulai Tanggal Berikut!

Hanya beberapa orang yang ada di Arab Saudi yang bisa beribadah di sana.

Hal ini dikarenakan pandemi virus corona yang terjadi di seluruh dunia.

Seperti yang kita tahu, setiap kali ibadah haji dan umroh maka jamaah dari seluruh dunia akan datang ke tanah suci.

Baca Juga: Tak Ada Pemberangkatan Haji dari Tanah Air di Tahun 2020, Ternyata 13 Warga Indonesia Ini Beruntung Bisa Ibadah Haji di Tahun Ini

Pada pembukaan kembali layanan umrah ini, memungkinkan 6.000 warga negara dan penduduk Arab Saudi melakukan umrah setiap harinya.

Hanya sebanyak 30 persen dari kapasitas normal 20.000 jamaah yang diizinkan melakukan ibadah umrah per hari.

Pembatasan ini dilakukan untuk menghindari penularan virus maka ibadah di tanah suci harus dibatasi.

Baca Juga: Nagita Slavina hingga Nia Ramadhani, 5 Artis Ini Ternyata Sudah Lama Tunaikan Ibadah Haji ke Tanah Suci! Siapa Saja?

Kapasitas umrah harian akan ditingkatkan sebesar 75 persen setelah 2 minggu dibuka, pada 18 Oktober mendatang.

Untuk pembukaan awal November nanti, Arab Saudi hanya mengizinkan jamaah umrah dari negara yang dianggap aman dari pandemi. (*)

Editor : Hinggar

Sumber : Wartakota

Baca Lainnya