1. Buka laman karirhub.kemnaker.go.id atau siapkerja.kemnaker.go.id.
2. Klik 'Daftar Sekarang' untuk membuat akun.
3. Isikan informasi data diri yang diminta, seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada KTP, nama lengkap, dan nama ibu kandung.
4. Klik 'Berikutnya'.
5. Isikan alamat email, nomor ponsel, dan password yang nanti akan kamu gunakan untuk membuka akun.
6. Setelah itu, klik 'Daftar Sekarang'.
7. Akun sudah dibuat, Anda bisa kembali masuk ke laman untuk melengkapi profil pada Pusat Pasar Kerja.
8. Isikan biodata lengkap, meliputi foto, pendidikan, pengalaman, pelatihan, keahlian, dan lain-lain.
Pembuatan akun dan pendaftaran sudah selesai, setelah itu Anda bisa memperoleh informasi lowongan otomatis yang sesuai dengan latar belakang pendidikan dan pengalaman Anda.
Jika ingin mencari lowongan pekerjaan tanpa mempunyai akun, Anda tinggal membuka laman karirhub.kemnaker.go.id dan mengisi kolom yang tersedia di beranda sesuai preferensimu.
Baca Juga: BPJS Kesehatan Buka Lowongan Pekerjaan Terbaru 2023, Ini Syaratnya
(*)