GridStar.ID - Simak yuk syarat dan cara mendaftar kartu prakerja gelombang 33.
Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 33 telah dibuka pada Jumat (17/6/2022).
Masyarakat yang berminat mengikuti Kartu Prakerja dapat mendaftar melalui laman www.prakerja.go.id.
Sementara itu, pendaftar yang sebelumnya telah membuat akun tapi belum lolos bisa langsung klik "Gabung Gelombang" di dashboard masing-masing.
"Gas! Gelombang 33 sudah dibuka! Langsung klik "Gabung Gelombang" di dahsboard kamu!" tulis akun resmi Kartu Prakerja @prakerja.go.id.
Syarat Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 33
Dalam Permenko Nomor 11 Tahun 2020, ada tiga syarat utama bagi penerima Kartu Prakerja, yaitu:
1.Warga negara Indonesia (WNI) yang dibuktikan dengan kartu tanda penduduk (KTP)
2. Berusia minimal 18 tahun
3. Tidak sedang mengikuti pendidikan formal