Kiki juga tampak sibuk menemani sang ibunda berobat secara intensif di bulan ramadan.
Dengan pilunya, Mama Dahlia sempat melantur saat berbicara di rumah sakit.
Tinggal tulang, berat badan Mama Dahlia merosot drastis akibat kanker usus yang menggerogotinya.
"(Berat badan) itu nggak nyampe 40 (kilogram) atau 30-an (kilogram)."
"Tinggal tulang saja," ujar Kiki dilansir dari TribunStyle pada Senin, (9/5/2022) lalu.
Sempat dinyatakan sembuh, ternyata kanker ini tumbuh lagi dan membuat kondisi kesehatan Mama Dahlia terus menurun.
"2017 mama divonis kanker.
Sempat dinyatakan sembuh, namun 2019 mama pun terdeteksi masih ada kanker di tubuh nya," terang Kiki. (*)