Kini ngotot cerai, terkuak Rieta Amilia pernah marah besar pada suaminya.
Hal ini diketahui dari unggahan RANS Entertainment pada hari Kamis (20/6) beberapa waktu lalu.
Raffi Ahmad membuka obrolan dengan meminta izin kepada Rieta Amilia yang duduk bersama Om Basuki, ayah sambung Nagita Slavina.
"Aku mau minta izin Ma, mau nikah lagi," ujar Raffi Ahmad.
"Selama ini kan gosip gosip, kalau ngomong ngawur nyablak gitu!" jawab ibunda Nagita Slavina ini.
"Gila lu! Nggak punya otak! Nggak punya hati! Kamu tuh nggak bisa menghargai perempuan ya ternyata!" jawab Rieta Amilia meninggi.
Masih berdebat dengan pilihan menantunya yang ingin menikah lagi, Rieta Amilia pun menyemprot suaminya yang hanya diam saat itu.
Hal ini karena suami Rieta Amilia tahu jika itu hanya prank.
"Niatnya hari Jumat di hari baik nikah di Bandung," jelas Raffi Ahmad.
"Sayang kamu ngomong dong sayang! Kamu sebagai laki-laki masa nggak dikasih tahu!" teriak Rieta Amilia kepada suaminya.
Setelah ditekan Rieta Amilia, akhirnya suaminya tersebut ikut membahasnya dengan Raffi Ahmad.