GridStar.ID - Demi menikah dengan orang yang dicintai, beberapa orang rela kehilangan jabatan atau harta sekalipun.
Sepertinya hal itulah yang kini dilakukan Putri Jepang, Putri Mako.
Meski harus kehilangan gelar kebangsawanannya dan tak mendapatkan tunjangan dari Kekaisaran, ia tetap akan menikahi sang kekasih, Kei Komuro yang berasal dari kalangan orang biasa.
Pernikahan mereka pun sempat tertunda karena beberapa masalah.
Namun pada akhirnya pernikahan tersebut akan digelar pada akhir tahun ini.
Keduanya dikabarkan memutuskan untuk menikah tanpa upacara tradisional dan menolak tunjangan dari Kekaisaran Jepang.
Tunjangan tersebut biasanya diberikan kepada bangsawan wanita yang menikah dengan keluarga kekaisaran.
Tidak diketahui pasti berapa tunjangan yang diberikan. Namun media lokal menyebutkan, tunjangan itu bisa mencapai 137 juta yen (Rp 17,7 miliar).
Melansir The Straits Times, Kamis (2/9/2021), setelah menikah keduanya akan pindah ke Amerika Serikat (AS).