Di bagian dalam garasi, tampak pintu dengan pintu kayu tua nan kokoh menjadi penyambung antara garasi dan rumah.
Tak hanya mobil-mobilnya. Ternyata hunian milik mantan Menpora ini juga sempat viral akibat banyak parabola.
Dahulunya imbuh dia, semua parabola tersebut terletak di belakang rumah kemudian dipindah ke depan.
Pemasangan parabola-parabola tersebut memiliki alasan yakni karena posisi Indonesia strategis di garis khatulistiwa.
"Sekaligus saya mengajak masyarakat bisa bersyukur melalui karena ini Rahmat Allah SWT, posisi kita strategis di garis khatulistiwa di mana semua data tersedia di atas sana," jelasnya.
Lebih lanjut, ia juga berpesan kepada siapapun yang menduga pemasangan parabola-parabola akan dibuat untuk macam-macam, ia hanya mendoakan agar segera diberi hidayah oleh Allah SWT. (*)