GridStar.ID-Kisah antara Maia Estianty, Ahmad Dhani, dan Mulan Jameela sepertinya terus menjadi sorotan publik.
Setiap gerak-gerik ketiganya selalu menjadi perbincangan.
Bukan tanpa sebab, hal tersebut terjadi sejak kandasnya pernikahan Maia dan Ahmad Dhani, dikarenakan pihak ketiga yaitu Mulan Jameela.
Terbukti, hubungan Maia Estianty dan Mulan Jameela sekarang dikabarkan memanas.
Keduanya bahkan tak pernah lagi terlihat bersama, meskipun pernah menjadi rekan duet.
Pasalnya sejumlah lagu yang hingga kini masih hits pun sempat dibawakan Duo Ratu, Maia Estianty dan Mulan Jameela.
Sayangnya, kesuksesan ini tak berlangsung lama, pasalnya di tahun 2007, Duo Ratu secara resmi dibubarkan.
Namun, setelah membubarkan Duo Ratu, rupanya Maia Esitanty tak tinggal diam, ia menggandeng Meichan dan membuat duo kembali.
Meski duo barunya bernama Duo Maia mendapat sambutan hangat dari masyarakat, ibu 3 anak ini malah memutuskan mundur dan memilih menjadi pebisnis.