GridStar.ID - Jangan sampai nyesel baru tahu, ini gelaja dan 5 fakta terkait badai sitokin.
Baru-baru ini pengakuan Deddy Corbuzier alami badai sitokin membuat gempar publik.
Pasalnya, Deddy mengaku nyawanya sudah di ambang kematian karena alami badai sitokin usai covid-19.
Badai sitokin juga telah menyebabkan suami artis Joanna Alexandra, Raditya Oloan meninggal dunia.
"Kondisinya post-covid dengan komorbid asma, and he is going through a cytokin storm yang menyebabkan hyper-inflammation in his whole body. Di tambah lagi ada infeksi bakteri yang lumayan kuat," dikutip Kompas.com dari unggahan Instagram Joanna saat sang suami tutup usia pada Kamis, (6/5/2021).
Melansir dari Kompas.com, simak apa saja 5 fakta badai sitokin menurut dokter termasuk waspadai gejalanya berikut.
Baca Juga: Jangan Sampai Nyesel Baru Tahu, Kenali Gejala Badai Sitokin yang Bisa Berbahaya Bagi Pasien Covid-19
1. Akibat reaksi berlebihan sistem kekebalan tubuh
Konsultan Paru Sub Infeksi RSUP Persahabatan, dr Erlina Burhan MSc SpP(K) mengungkapkan jika virus yang menyerang paru akan menimbulkan reaksi keluarnya sitokin.
Saat tubuh terpapar covid-19, sel darah putih akan memproduksi sitokin.