"Peraturan tertulis sih enggak ada. Cuma aku ambil pilihan saja. Dulu sempat mikir, oke mas Emil kerja dinas di politik, aku bolak-balik deh sambil kerja juga. Tapi ternyata pas mendampingi mas Emil, ngelihat kerjaannya mas Emil, ternyata berat banget. Jadi pengen nemenin, pengen bangun sama-sama," ungkap Arumi Bachsin.
Sebagai istri pejabat, Arumi Bachsin mengaku kini sudah puasa beli tas mewah.
"Kenapa tuh, apa hal yang membuat kamu lebih puasa beli barang brended?" tanya Celine Evangelista.
"Apa karena takut sorotan masyarakat?" cecar Inul Dratista.
Mengenai alasannya, Arumi Bachsin mengaku kini ogah menghamburkan uang suami.
"Sebenarnya banyak faktor, dulu kan penghasilan aku banyak banget. Jadi mau hambur-hamburin buat apa aja ya suka-suka. Kalau sekarang, aku tuh gak tega kalau penghasilan suami digunakan buat beli barang-barang gak guna," ucap Arumi Bachsin.
Malahan, Arumi Bachsin mengaku kini fokus untuk membuat vlog menceritakan keseharian Emil Dardak ketika bertugas.
"Jadi, aku sekarang bikin vlog, pengen nunjukin kadang pejabat itu dikira masyarakat serem, angker. Enggak kok.
Jadi aku yang punya background entertain pengen nunjukin enggak serem kok, enggak berubah kok. Dan juga pengen nunjukin kepribadian mas Emil.