Sayangnya, Ayu Dewi mengaku belum sempat menonton drama yang dibintangi olehBae Suzy itu.
"Teman-teman yang sudah nonton Start-Up lihat enggak si Nam Do San pas lagi (ngetik) terus (mejanya) diturunin lagi," kata Luna mengingat adegan di salah satu episode Start-Up.
Sebagai penggemar berat drama Start-Up, Luna Maya mengaku meja tersebut ia beli langsung dari Korea Selatan.
"Bukan terinspirasi, tapi ini mejanya ini dari Korea, meja (kerja) yang ada di Start-Up," ujar Luna.
Saat ditanya Ayu Dewi kegunaannya meja kerjanya yang bisa naik turun, Luna Maya menuturkan agar ia tidak pegal lantaran terlalu lama duduk.
"Kalau kita capek duduk, kita pengin berdiri, bisa (sembari kerja)," ujar mantan Ariel NOAH itu.
(*)